International Clasification Disorder (ICD) mengalami perubahan mendasar dari ICD-10 ke ICD-11 di tahun 2018. Perlu diketahui bahwa ICD-10 yang dilaunching oleh WHO sejak tahun 1990 memang belum mengalami perubahan yang berarti (walaupun beberapa versi sudah banyak diluncurkan, terakhir ICD-10 versi 2016).
Tahun 2018, ICD-11 di-launching oleh WHO dengan klasifikasi yang banyak berbeda dengan OCD-10 sebelumnya. Berikut perbandingan/perbedaan/perubahan klasifikasi ICD-10 dengan ICD-11 (Perbedaan Klasifikasi secara garis besar):
ICD-11 | ICD-10 |
No. | Klasifikasi | No. | Klasifikasi |
01 | Penyakit menular atau parasit tertentu | I | Penyakit menular atau parasit tertentu |
02 | Neoplasma | II | Neoplasma |
03 | Penyakit darah atau organ pembentuk darah | III | Penyakit darah dan organ pembentuk darah dan gangguan tertentu yang melibatkan mekanisme kekebalan tubuh |
04 | Penyakit pada sistem kekebalan (Immune) tubuh | - | - |
05 | Penyakit endokrin, nutrisi atau metabolisme | IV | Penyakit endokrin, nutrisi dan metabolisme |
06 | Gangguan mental, perilaku atau perkembangan saraf | V | Gangguan mental dan perilaku |
07 | Gangguan tidur-bangun | - | - |
08 | Penyakit pada sistem saraf | VI | Penyakit pada sistem saraf |
09 | Penyakit pada sistem visual | VII | Penyakit mata dan adneksa |
10 | Penyakit pada telinga atau proses mastoid | VIII | Penyakit pada telinga dan proses mastoid |
11 | Penyakit pada sistem peredaran darah | IX | Penyakit pada sistem peredaran darah |
12 | Penyakit pada sistem pernapasan | X | Penyakit pada sistem pernapasan |
13 | Penyakit pada sistem pencernaan | XI | Penyakit pada sistem pencernaan |
14 | Penyakit kulit | XII | Penyakit kulit dan jaringan subkutan |
15 | Penyakit pada sistem muskuloskeletal atau jaringan ikat | XIII | Penyakit pada sistem muskuloskeletal dan jaringan ikat |
16 | Penyakit pada sistem genitourinari | XIV | Penyakit pada sistem genitourinari |
17 | Kondisi yang berkaitan dengan kesehatan seksual | - | - |
18 | Kehamilan, persalinan atau masa nifas | XV | Kehamilan, persalinan dan masa nifas |
19 | Kondisi tertentu yang berasal dari periode perinatal | XVI | Kondisi tertentu yang berasal dari periode perinatal |
20 | Anomali perkembangan | XVII | Malformasi kongenital, deformasi, dan kelainan kromosom |
21 | Gejala, tanda atau temuan klinis, tidak diklasifikasikan di tempat lain | XVIII | Gejala, tanda dan temuan klinis dan laboratorium yang abnormal, tidak diklasifikasikan di tempat lain |
22 | Cidera, keracunan, atau konsekuensi lain tertentu dari penyebab eksternal | XIX | Cidera, keracunan, dan konsekuensi lain tertentu dari penyebab eksternal |
23 | Penyebab eksternal morbiditas atau mortalitas | XX | Penyebab eksternal morbiditas dan mortalitas |
24 | Faktor-faktor yang memengaruhi status kesehatan atau kontak dengan layanan kesehatan | XXI | Faktor-faktor yang memengaruhi status kesehatan dan kontak dengan layanan kesehatan |
25 | Kode untuk tujuan khusus | XXII | Kode untuk tujuan khusus |
26 | Kondisi Pengobatan Tradisional - Modul I | - | - |
V | Bagian tambahan untuk fungsi assesment | - | - |
X | Kode Ekstensi | - | - |
Dapat dilihat bahwa, perbedaaan mendasar pada ICD-10 dengan ICD 11 adalah munculnya beberapa item klasifikasi yang sebelumnya masuk di item klasifikasi lain.
Berikut item klasifikasi yang baru pada ICD-11
Penyakit pada sistem kekebalan (immune) tubuh. Sistem Immune (kekebalan tubuh) sebelumnya masuk pada klasifikasi nomor III ICD-10. Pada ICD-11, sistem ini berdiri sendiri sebagai satu klasifikasi. Ini merupakan fokus, karena penyakit-penyakit saat ini yang berkembang banyak melibatkan kerentanan terhadap sistem Immune. Contoh seperti HIV, SARS, Influence, Alergical dan lain-lain.
Gangguan Tidur-bangun (Sleep-wake Disorder). Gangguan tidur pada ICD-10 masuk pada gangguan mental dan perilaku (F51). Pada ICD-11, gagguan Sleep-wake berdiri sendiri menjadi klasifikasi yang mandiri. Pertimbangan menjadikan sleep-wake disoder menjadi klasifikasi mandiri disebabkan karena gangguan tidur menjadi sebuah gangguan yang banyak dijumpai pada masyarakat dunia khususnya setelah era 2000,-an. Penyebab antara lain karena ketergantungan obat/zat adiktive, pengaruh pola kerja, gangguan psikologis yang beragam, dll.
Kondisi yang berkaitan dengan Kesehatan Seksual (Conditions related to sexual health). Kondisi yang berkaitan dengan kesehatan seksual pada ICD-10 masuk pada gangguan mental dan perilaku (F64, F65 & F66). ICD-11, memperluas cakupan yang berkaitan dengan kesehatan seksual, dan menjadikannya sebagai klasifikasi yang berdiri sendiri.
Kondisi Pengobatan Tradisional - Modul I, Bagian tambahan untuk fungsi assesment & Kode Ekstensi. 3 (tiga) bagian akhir ini, belum ada dalam ICD-10. ICD-11 melakukan penambahan pengobatan tradisional, fungsi assessment dan kodefikasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar